Pelayanan Saat Ramadhan Tetap Berlangsung di Universitas Islam Syech Yusuf Tangerang
Pelayanan Saat Ramadhan Tetap Berlangsung di Universitas Islam Syech Yusuf Tangerang
TANGERANG - Meskipun memasuki bulan suci Ramadhan, pelayanan di lingkungan Universitas Islam Syech Yusuf tetap berjalan dengan baik. Hal ini disampaikan oleh Rektor Universitas Islam Syech Yusuf , Prof. Dr. Mustofa Kamil, Dip.RSL., M.Pd,
Menurut Prof. Mustofa Kamil, selama bulan Ramadhan, perkuliahan di Universitas Islam Syech Yusuf akan diliburkan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa yang menjalankan ibadah puasa. Namun, kegiatan akademik lainnya akan tetap berlangsung seperti biasa. "Kita umat Islam dan kita libur kegiatan mahasiswa yang lain masih tetap berjalan, kecuali pembelajaran saja yang diliburkan. Namun, dosen tetap masuk untuk mendukung sikap religius selama bulan Ramadhan, termasuk dalam kegiatan tadarusan dan pembagian takjil Nuuzulul Quran," ujar Prof. Mustofa Kamil.
Universitas Islam Syech Yusuf juga tetap memberikan pelayanan untuk kegiatan akademik lainnya seperti bimbingan skripsi, ujian sidang, dan kegiatan administrasi lainnya. "Libur selama bulan Ramadhan khusus untuk pelayanan pembelajaran, namun kegiatan akademik lain seperti bimbingan skripsi, ujian sidang, dan kegiatan administrasi tetap berjalan," tambahnya.
keputusan Universitas Islam Syech Yusuf untuk memberlakukan libur perkuliahan selama bulan Ramadhan diharapkan dapat memberikan ruang yang cukup bagi mahasiswa untuk menjalankan ibadah dengan khusyuk, sambil tetap memastikan kelancaran proses akademik lainnya. Libur ini juga merupakan bentuk dukungan universitas terhadap kegiatan keagamaan yang dilakukan oleh mahasiswa selama bulan suci Ramadhan. (Anggara)